Setiap kegiatan pengiriman barang atau logistik umumnya akan menggunakan moda transportasi truk. Dalam dunia logistik, truk dinilai memiliki peranan penting dalam kelancaran pada kegiatan pengiriman barang.
Pada dasarnya terdapat beberapa jenis truk yang umum digunakan dan salah satunya yaitu Colt Diesel Double atau disingkat CDD.CDD umum digunakan dan menjadi kunci untuk kelancaran pada distribusi barang atau kelancaran rantai pasok.
Baca Juga: Alur Pengiriman Barang Ekspor Sesuai Peraturan Bea Cukai
Dengan kemampuan muatan yang besar dan mesin yang tangguh, Colt Diesel Double mampu mengatasi berbagai tugas berat, termasuk pengangkutan barang-barang berukuran besar dan berat.
Dalam pembahasan ini, kita akan menjelajahi lebih dalam apa itu Colt Diesel Double atau CDD mulai dari definisi, jenis, dan kapan penggunaanya.
Apa Itu CDD?
Colt Diesel Double merupakan salah satu varian truk yang sangat populer dalam industri otomotif dan transportasi. Truk ini dikenal dengan kehandalan dan performanya yang luar biasa, menjadikannya pilihan utama bagi banyak pemilik usaha logistik dan perusahaan transportasi.
CDD merupakan klasifikasi truk dengan ukuran yang besar. CDD dirancang oleh suatu produsen kendaraan dengan kekuatan serta ketahanan dalam mengangkut barang dengan jumlah yang terbilang besar.
CDD juga dikenal dengan karakteristik yang melekat yaitu truk dengan 2 sumbu roda serta memiliki 6 roda. Pada bagian depan truk, terdapat 2 roda. Sedangkan pada roda bagian belakang, terdapat 4 roda. Penggunaan 4 roda pada bagian belakang inilah yang menjadi alasan mengapa disebut Colt Diesel Double.
Baca Juga: Pengiriman Ekonomi: Solusi Pengiriman dengan Biaya Murah
Fungsi Penting Colt Diesel Double
Colt Diesel Double memainkan peran kunci dalam dunia pengiriman barang dan logistik dengan berbagai fungsi pentingnya. Sebagai kendaraan pengangkut yang andal, truk ini digunakan untuk mengirimkan berbagai jenis barang atau muatan seperti kebutuhan konsumen, bahan baku, dan produk jadi.
Tak hanya itu, keandalan lain dari CDD yaitu mampu mengangkut muatan berat dan besar seperti bahan konstruksi atau material tambang. Hal ini dikarenakan kemampuan dan ketahanan dari CDD yang terbilang bandel.
Truk ini menjadi pilihan umum dan paling difavoritkan karena mampu mengangkut muatan yang besar namun juga masih bisa bermanuver di daerah pelosok dengan medan yang terbilang tidak mudah untuk dijangkau.
Jenis Colt Diesel Double
Terdapat beberapa jenis Colt Diesel Double yang umum digunakan. Setiap jenis dari CDD dibedakan berdasarkan tugas dan fungsi kerjanya. Berikut adalah jenis Colt Diesel Double atau CDD yang umum digunakan.
CDD Bak Terbuka
Colt Diesel Double berjenis bak terbuka adalah varian khusus dari truk Colt Diesel Double yang dirancang dengan platform bak terbuka di bagian belakangnya. Jenis CDD ini memiliki panjang sekitar 400 cm, dengan lebar muatan mencapai 185 cm, serta tinggi muatan mencapai 200 cm.
Truk ini memiliki berat mencapai 6 ton dengan CBM mencapai 14,00. Truk ini sering digunakan untuk mengangkut muatan berbentuk besar dan berat seperti material konstruksi seperti, pasir, ataupun kerikil.
CDD Box
CDD box memiliki ukuran yang sama dengan CDD bak terbuka yaitu memiliki panjang sekitar 400 cm, dengan lebar muatan mencapai 185 cm, serta tinggi muatan mencapai 200 cm. Namun, jenis CDD memiliki perbedaan pada jenis berat terbuka yaitu pada berat maksimalnya yaitu hanya mencapai 4 ton.
Truk ini dirancang dengan bak tertutup atau berjenis box di bagian belakangnya dan umum digunakan untuk mengangkut muatan yang memerlukan perlindungan dari cuaca, debu, atau pencurian.
Bak tertutupnya memberikan ruang penyimpanan yang aman dan terlindung, menjadikannya pilihan yang ideal untuk mengangkut barang-barang berharga, barang dagangan, atau barang-barang yang membutuhkan perlindungan ekstra dalam perjalanan distribusinya.
CDD Reefer
CDD reefer memiliki ukuran yang sama persis dengan CDD jenis box. Namun CDD jenis ini memiliki tugas dan fungsi yang berbeda. Colt Diesel Double berjenis reefer adalah varian truk yang didesain khusus dengan bak tertutup dengan sistem pendingin suhu di dalamnya.
Truk ini digunakan secara khusus untuk transportasi barang yang memerlukan kontrol suhu yang ketat, seperti makanan beku, produk susu, produk farmasi, dan barang-barang yang mudah rusak akibat perubahan suhu.
CDD Dump
CDD berjenis dump memiliki dimensi yang sama dengan CDD berjenis bak terbuka. Akan tetapi truk ini memiliki berat maksimal yang lebih kecil. Colt Diesel Double berjenis dump merupakan sebuah varian truk yang dirancang khusus untuk pekerjaan konstruksi dan pengangkutan material seperti tanah, kerikil, pasir, atau material konstruksi lainnya.
Truk ini dilengkapi dengan bak pengangkut yang dapat diangkat dan dibalikkan untuk mengeluarkan muatan secara cepat dan akurat.
Truk ini dinilai handal karena mampu mendukung efisiensi dalam pekerjaan-pekerjaan yang berhubungan dengan pengangkutan material-material bangunan.
CDD Tank
CDD juga memiliki variasi dengan tangki yang digunakan sebagai wadah muatan. CDD tanki memiliki berat volume mencapai 8000 liter. CDD Tank didesain khusus untuk mengangkut cairan atau bahan berbasis cair seperti bahan bakar, minyak, kimia, atau air.
CDD tank dinilai handal karena dilengkapi dengan tangki yang tahan bocor dan berkapasitas besar untuk mengangkut muatan cair dalam jumlah besar.
Truk CDD tank paling umum kita jumpai dalam melakukan pekerjaan pengangkutan atau distribusi air bersih di daerah perkotaan dan pedesaan. Jenis Colt Diesel Double ini mengangkut air untuk pemadam kebakaran, pasokan air minum, dan proyek-proyek konstruksi yang memerlukan air.
CDD Losbak
CDD losbak adalah salah satu jenis CDD yang memiliki ukuran yang lebih panjang. Truk ini memiliki panjang mencapai 400 cm lebar 185 cm. Colt Diesel Double berjenis losbak sangat berguna dalam berbagai pekerjaan yang melibatkan pengiriman dan pengangkutan muatan longgar atau material yang tidak perlu perlindungan khusus.
CDD losbak seringkali dijumpai dengan muatan yang dapat berupa bahan dasar pembuatan beton seperti semen. Tak hanya itu, truk ini juga umum digunakan untuk mengangkut hasil panen, pakan ternak, atau bahan pertanian lainnya dari lapangan ke gudang atau tempat penyimpanan.
CDD Wingbox
CDD wingbox merupakan jenis truk yang memiliki fitur bak dengan tiga set pintu di samping dan belakang. CDD wingbox dinilai memiliki kelebihan dalam kemudahan untuk memuat dan membongkar muatan yang lebih fleksibel.
Truk ini dibutuhkan untuk mengangkut muatan yang membutuhkan perlindungan cuaca namun dengan ukuran yang besar serta mudah untuk dibongkar muat. Salah satu contoh dari penggunakan jenis CDD ini yaitu digunakan untuk mengangkut barang konsumen seperti furnitur rumah.
CDD Long
CDD long merupakan jenis truk yang didesain dengan ukuran yang lebih panjang untuk pengangkutan muatan yang lebih banyak dan besar. Umumya, CDD berjenis long memiliki panjang hingga mencapai 530 cm.
CDD long juga dibedakan dengan jenis pekerjaanya. Diantaranya yaitu CDD long losbak, CDD long wingbox, CDD long tangki, CDD long Reefer, dan CDD long box. CDD long juga umum dipilih karena memiliki daya angkut yang lebih luas.
Dengan kemampuan muatan yang besar, truk ini membantu memastikan pengiriman barang-barang tersebut dengan efisien dan efektif dalam berbagai sektor industri.
Kesimpulan
Colt Diesel Double merupakan jenis truk yang paling umum dipilih dan digunakan untuk membantu manusia menjalani aktivitas pengiriman barang dan berperan penting dalam kelancaran rantai pasokan.
Colt Diesel Double atau CDD memiliki dibedakan menjadi beberapa jenis berdasarkan kebutuhan penggunaanya. Setiap jenis memiliki fungsinya masing-masing dan dinilai memiliki kemampuan yang bisa diandalkan.
***
PT. Surya Inti Primakarya hadir dengan menyediakan layanan pengiriman barang untuk mendukung kegiatan ekspor impor Anda.
Dengan tenaga ahli ekspor impor serta layanan ahli kepabeanan terpercaya dari SIP, barang Anda akan dilayani dengan aman, terpercaya, serta tepat waktu.
Segera Hubungi kami untuk informasi yang lebih lengkapnya.