logo-navbar

Potensi Ekspor Tekstil Dekorasi Rumah: Ini 5 Produk Paling Laris

06 MAR 2025

Siapa sangka, tekstil dekorasi rumah termasuk ke dalam jajaran komoditas yang banyak diminati di pasar global. Hal ini membuka peluang untuk mencari keuntungan, khususnya bagi Anda yang berkeinginan untuk ekspor tekstil dekorasi rumah.

Faktanya, pangsa pasar untuk tekstil dan produk tekstil (TST) tidak hanya menarik konsumen dari dalam negeri, tapi juga luar negeri. Oleh karena itu, tidak ada salahnya jika Anda ingin mencoba melakukan ekspor tekstil dekorasi rumah ke luar negeri.

Namun, tidak semua barang tekstil untuk dekorasi rumah bisa dikirim ke luar negeri, ya. Hanya produk-produk tertentu saja yang peminatnya cukup tinggi. Penasaran? Cek selengkapnya di bawah ini!

 

 

Produk Tekstil untuk Dekorasi Rumah yang Laku di Pasar Internasional

 

 

Produk tekstil untuk dekorasi rumah terbukti dapat membuat tampilan interior semakin estetik, sesuai dengan keinginan sang penghuni. Tidak heran, produk tekstil dekorasi rumah kian dilirik, tidak terkecuali oleh pasar internasional. 

Apa saja produk tekstil untuk dekorasi rumah yang paling cocok untuk diekspor ke luar negeri? Berikut ini beberapa di antaranya:

 

Sarung Bantal Sofa

 

Sarung bantal sofa merupakan produk tekstil yang umum dijumpai.Selain meningkatkan estetika, sarung bantal sofa juga bisa menambah kenyamanan saat digunakan.

Atas dasar itu pula, sarung bantal sofa menjadi salah satu barang tekstil untuk dekorasi rumah yang laku di perdagangan internasional. 

Apakah Anda tertarik untuk ekspor sarung bantal sofa? Jika ya, pastikan untuk memilih produk yang berkualitas, misalnya yang dibuat dengan material poliester.

 

Taplak Meja

 

Taplak meja merupakan salah satu produk tekstil dekorasi rumah yang umumnya tersedia dalam berbagai bentuk, ukuran, dan warna. Produk ini berfungsi untuk menambah kesan estetik dari meja tamu atau meja makan.

Meski perannya terkesan sederhana, taplak meja ternyata banyak dilirik oleh masyarakat global. Produk tekstil ini pun memiliki permintaan yang cukup tinggi di pasar internasional, sehingga cocok untuk dijadikan komoditas ekspor.

 

Seprai

 

Apakah Anda menginginkan ranjang yang nyaman dengan penampilan estetik? Jika ya, ternyata banyak orang lain yang juga punya pemikiran seperti Anda.

Seprai termasuk ke dalam komoditas dengan potensi ekspor yang tinggi. Jadi, tidak perlu ragu jika Anda ingin mulai mencari tahu jenis seprai yang cocok untuk dijual di pasar global. Bagaimana pun, seprai adalah produk tekstil untuk dekorasi rumah yang punya harga cukup tinggi.

 

Sarung Sofa

 

Sarung sofa berfungsi melindungi sofa sekaligus mempercantik penampilannya. Produk tersebut bahkan dapat dijadikan alternatif apabila Anda bosan dengan penampilan sofa saat ini. 

Karena fungsinya tersebut, sarung sofa ternyata juga termasuk ke dalam komoditas dengan potensi ekspor yang cukup tinggi. 

 

Karpet

 

Karpet.jpg" style="width:80%" />

 

Karpet umum digunakan sebagai alas dalam ruangan di bagian ruang tamu. Namun, benda ini juga bisa diletakkan di ruang keluarga atau kamar tidur. Fungsinya, tentu saja bisa menambah kesan estetik dari ruangan di dalam rumah.

Dengan warna dan bentuk yang dapat disesuaikan, permintaan karpet di pasar global ternyata lumayan tinggi. Jadi, tidak ada salahnya jika Anda tertarik untuk mencoba menjual produk ini secara ekspor.

 

 

Penutup

 

Kini Anda sudah tahu sedikit banyak mengenai potensi ekspor produk tekstil dekorasi rumah. Jadi, apakah Anda mulai tergerak untuk mendalami pengetahuan tersebut dan menggeluti bisnis ekspor produk tekstil untuk dekorasi rumah dalam waktu dekat?

Jika ya, pastikan untuk mencari produk-produk tekstil dekorasi rumah terbaik dan memiliki harga terjangkau. Dengan demikian, diharapkan penjualan barang Anda ke luar negeri bisa berjalan dengan lancar.

 

***

 

Tertarik untuk melakukan kegiatan ekspor atau impor tanpa terhalang birokrasi? Tenang, ada PT Surya Inti Primakarya!

Kami adalah penyedia jasa pengiriman, baik dalam negeri maupun luar negeri. Bersama kami, kegiatan pengiriman barang, termasuk ekspor dan impor, akan berjalan lebih efisien, mudah, dan cepat. 

Cari tahu info selengkapnya dengan klik hubungi kami.


Your Message Has Been Sent..