logo-navbar

Cara Mengklasifikasikan Barang Impor dalam Kode HS

14 DEC 2024

Salah satu hal penting yang wajib diketahui oleh para importir adalah cara mengklasifikasikan barang impor dan kode Harmonized System (HS). 

Melansir laman resmi Beacukai, tujuan dari klasifikasi barang menggunakan kode HS adalah untuk menyeragamkan daftar penggolongan barang yang dibuat secara sistematis untuk penetapan tarif pabean.

Di samping itu, klasifikasi barang menggunakan kode HS juga bertujuan untuk memudahkan pengumpulan, pembuatan, dan analisis statistik perdagangan. Hal tersebut juga berperan sebagai suatu sistem internasional untuk pemberian kode, penjelasan, dan penggolongan barang untuk tujuan perdagangan.

Oleh karena alasan-alasan tersebut, mengetahui cara mengklasifikasikan barang impor yang benar menjadi sebuah kewajiban bagi para pelaku perdagangan internasional. Agar Anda tidak salah langkah dalam hal tersebut, perhatikan penjelasan di bawah ini, ya!

 

 

Sekilas Tentang Kode Harmonized System (HS) 

 

 

Harmonized System Code alias kode HS adalah standar internasional untuk sistem penamaan dan penomoran guna mengklasifikasikan produk dagang dan turunannya berdasarkan World Customs Organization (WCO).

Kode HS digunakan pula untuk mengidentifikasi barang yang diekspor maupun diimpor. Selain itu, kode ini pun juga dijadikan acuan untuk kepentingan perhitungan bea keluar dan masuk, Pajak Dalam Rangka Impor (PDRI), dan aturan larangan atau pembatasan (lartas).

 

Baca Juga: Cari Tahu Yuk! Ini Panduan Lengkap Memahami HS Code!

 

 

Cara Mengklasifikasikan Barang Impor

 

 

Berikut ini cara mengklasifikasikan barang impor serta menentukan HS code suatu barang dengan sesuai:

 

Melakukan Identifikasi Produk

 

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah mengenali dengan cermat produk yang akan diklasifikasikan. Dalam hal ini, Anda perlu terlebih dahulu mencari informasi sebanyak-banyaknya tentang barang tersebut, agar nantinya semakin mudah untuk menentukan klasifikasi yang akurat.

Anda perlu memastikan apakah produk tersebut berbentuk padat, cair, gas, mentah, hewani, pertanian, dan lain sebagainya. Selain itu, Anda juga perlu mengetahui komposisi barang tersebut, seperti terbuat dari plastik, logam, atau kayu.

Selanjutnya, Anda pun sebaiknya mengetahui cara produk diimpor. Apakah dikirim secara utuh, sebagian-sebagian, dan lain sebagainya.

Mengetahui nama, spesifikasi, fungsi, dan deskripsi secara mendetail akan sangat membantu Anda dalam melakukan klasifikasi produk untuk keperluan impor.

 

Identifikasi Kode HS Produk

 

 

Anda kini telah mengantongi informasi detail terkait produk yang hendak diimpor. Maka itu, langkah selanjutnya yang perlu dilakukan adalah mencari kode HS yang paling sesuai atau mendekati produk tersebut.

Anda bisa mencari kode HS untuk barang yang sudah ditentukan dalam Harmonized System Book yang berlaku di negara tempat impor dan/atau negara tujuan ekspor. 

Dalam prosesnya, Anda juga perlu memastikan dan mematuhi beberapa aturan, seperti Ketentuan Umum Menginterpretasi Harmonized System (KUM-HS) dam catatan hukum (legal notes).

Dalam mengidentifikasi kode HS yang paling sesuai, Anda perlu memperhatikan dengan cermat setiap bagian yang ada di dalam Harmonized System Book. Dengan demikian, Anda pun bisa sekaligus memahami skema tarif yang berlaku untuk barang yang hendak diimpor.

Dengan mencermati setiap bagian yang ada di Harmonized System Book, Anda juga dapat mengetahui ada atau tidaknya persyaratan khusus untuk sebuah produk yang hendak diimpor. 



 

Kesimpulan

 

Anda yang hendak melakukan pengiriman produk dari luar ke dalam negeri wajib memperhatikan dan mempraktikkan cara mengklasifikasikan barang impor dengan benar. Hal ini agar barang yang diimpor memiliki hukum yang sah alias legal.

Sebaliknya, cara mengklasifikasikan produk impor dengan keliru bisa berujung membuat barang Anda tidak bisa dikirim atau dibebankan denda yang tidak sedikit karena melanggar hukum.

 

***

 

Tidak ingin kerepotan dalam melakukan kegiatan ekspor dan impor? Ingin kegiatan perdagangan internasional yang Anda lakukan berjalan dengan mulus? Kami, PT Surya Inti Primakarya siap mewujudkannya. 

 

Cari tahu selengkapnya dengan klik hubungi kami!


Your Message Has Been Sent..