logo-navbar

Menggali Kelebihan dan Fungsi Open Top Container

21 NOV 2023

 

Container menjadi kebutuhan dalam aktivitas logistik. Penggunaan container memudahkan pengangkutan dan penyimpanan barang-barang secara signifikan. Itu sebabnya banyak jenis peti kemas yang digunakan sesuai kebutuhan. 

 

Salah satu jenis peti kemas yang digunakan untuk pengangkutan muatan khusus adalah open top container. Jenis yang satu ini memiliki ukuran dan tinggi yang berbeda dari jenis konvensional. 

 

Apa sebenarnya open top container dan fungsinya? Ini Penjelasan lengkapnya! 

 

 

Apa Itu Open Top Container?

 

Open top container

 

freepik.com

 

Open top container merupakan jenis container dengan bagian atap terbuka, demi memuat dan mengangkut barang dengan tinggi atau bentuk yang tidak dapat masuk ke dalam container standar. 

 

Container ini biasanya terbuat dari kerangka yang kuat seperti atap baja yang dapat dibuka dan ditutup dengan mudah, serta pintu ganda, dilengkapi 4 locking bars untuk melindungi kargo. Tujuan desain ini adalah untuk memudahkan pengisian dan pengosongan barang yang memiliki dimensi tidak standar atau terlalu tinggi.

 

 

Baca Juga: Kenali Jenis & Tips Memilih Container Logistik dengan Tepat

 

 

Barang atau cargo yang diangkut dalam container ini adalah barang dengan daya dukung beban yang lebih besar dengan bentuk beragam. 

 

 

Fungsi Penggunaan Open Top Container

 

 

tradecharters.com

 

Memuat Barang Tinggi

Open top container digunakan untuk memuat barang-barang yang tinggi seperti mesin industri, tiang beton, atau lainnya. Atap yang terbuka memungkinkan barang-barang ini dapat dimasukkan dan dikeluarkan dengan fleksibel. 

 

Memuat Barang Berat

Selanjutnya adalah untuk memuat barang berat yang memerlukan derek atau peralatan khusus dalam pengangkutannya. 

 

Memuat Barang Berbentuk Aneh

Produk dengan bentuk yang aneh atau tidak teratur, seperti mesin konstruksi atau peralatan lainnya akan mudah diangkut dengan container model ini daripada jenis standar.

 

Pengiriman Barang Curah

Beberapa open top container juga bisa difungsikan untuk mengangkut barang curah seperti batu bara, pasir, atau biji-bijian. 

 

 

Jenis Ukuran

 

 

freepik.com

 

20-Foot OTC

Container ini memiliki panjang 20 kaki (sekitar 6 meter) dengan lebar sekitar 2,44 meter dan tinggi 2 meter, namun dengan atap yang terbuka. Ini menjadi ukuran yang sering digunakan untuk mengangkut barang berukuran sedang hingga besar.

 

40-Foot OTC

Ukuran untuk jenis ini berukuran dua kali lipat dari 20-foot container, yang sangat ideal untuk pengangkutan barang dalam jumlah besar atau barang yang sangat tinggi. Umumnya ukuran panjang sekitar 12 meter, dengan lebar 2,44 meter dan tinggi 2,59 meter. 

 

45-Foot OTC

Container ini memiliki panjang 45 kaki (sekitar 13,7 meter) dengan atap terbuka. Berkapasitas besar daripada jenis lainnya. 

 

 

Keuntungan Penggunaan Open Top Container

 

 

dryboxusa.com 

 

Bongkar muat yang fleksibel menjadi keuntungan penggunaan OTC. Dengan atap yang terbuka akan memudahkan proses loading dan unloading barang. Ini dapat menghemat waktu dan biaya dalam proses pengiriman.

 

Meskipun atapnya terbuka, jenis container yang satu ini juga dilengkapi dengan penutup tahan air atau netting untuk melindungi barang dari cuaca buruk seperti hujan. 

 

Selain itu, keamanan barang juga terjamin karena ukuran container yang digunakan disesuaikan dengan kebutuhan, apalagi container dibuat dengan bahan kuat dan sudah tersertifikasi dengan Standar ISO.

 

 

Penutupan

 

Open top container menjadi solusi logistik dalam mengangkut barang dengan dimensi dan bentuk yang tidak standar. Dengan atap terbuka, akan memungkinkan fleksibilitas dalam pengiriman hingga penurunan barang. 

 

Dengan berbagai ukuran yang tersedia, open top container dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengiriman tertentu, membuatnya menjadi pilihan yang sangat berguna dalam dunia logistik modern.

 

Butuh jasa pengiriman dan pelayanan kepabeanan terpercaya dan berpengalaman? Surya Inti Primakarya siap membantu pengiriman melalui laut dan udara. 

 

Segera Hubungi kami.

 


Your Message Has Been Sent..