Pengangkutan barang menjadi bagian dalam aktivitas logistik. Proses ini melibatkan perpindahan barang dari satu lokasi ke lokasi lain dengan berbagai jenis transportasi sesuai jalur yang dilewati seperti darat, laut, dan udara.
Tentunya kegiatan ini tidak terlepas dari masalah dan risiko yang bisa menghambat pengiriman barang. Itu sebabnya, sangat perlu memahami risiko dalam pengangkutan barang dan mengetahui cara mengelolanya dengan efektif.
Jenis Risiko dalam Pengangkutan Barang

Risiko Fisik
- Kerusakan Barang
Barang kiriman bisa rusak selama perjalanan, karena adanya benturan, getaran, atau penanganan yang buruk selama memuat, membongkar dan mengangkut barang.
Baca Juga: Cara Mencegah Kerusakan saat Pengiriman Ekspor dan Impor
Tak hanya dari kegiatan pengiriman, faktor cuaca dan bencana alam juga bisa merusak kualitas barang, misalnya hujan dan panas berlebihan.
- Kehilangan Barang
Kehilangan barang bisa terjadi karena penanganan barang yang tidak sesuai, pencurian atau kesalahan pada administrasi pengiriman.
- Kerusakan Jalur Transportasi
Tak hanya soal barang, kerusakan akses transportasi karena banjir dan gempa bumi bisa berisiko menghambat pengangkutan barang.
Risiko Operasional
- Keterlambatan Pengiriman
Masalah kemacetan lalu lintas atau masalah teknis pada kendaraan dapat menyebabkan keterlambatan.
- Kesalahan Dokumentasi
Kesalahan pada dokumen dan perizinan bea cukai yang diperlukan dalam proses logistik bisa menyebabkan penundaan atau penahanan barang.
- Human error
Pengemasan yang tidak layak, penggunaan peralatan yang tidak sesuai standar keselamatan dan faktor kesalahan manusia lainnya bisa mengganggu proses pengangkutan.
Risiko Hukum dan Kepatuhan
Tidak mematuhi regulasi di negara asal dan tujuan dalam kegiatan pengangkutan barang bisa berpotensi terkena sanksi hukum, dengan membayar denda atau barang disita.
Risiko Soal Pembayaran
Risiko yang satu ini berkaitan dengan nilai uang yang berubah, peraturan pembayaran di negara tujuan, hingga masalah perekonomian dunia.
Cara Mengelola Risiko Pengangkutan Barang

Asuransi Barang
Dengan mempersiapkan asuransi barang yang diangkut akan memaksimalkan perlindungan kondisi dan finansial pada barang. Namun, Anda harus memastikan jika polis asuransi mencakup semua risiko yang mungkin terjadi.
Pengemasan yang Tepat
Lakukan pengemasan yang tepat dengan bahan kuat dan berkualitas tinggi untuk menjaga melindungi barang dari kerusakan. Pastikan memberikan label kemasan dengan jelas agar penanganan barang dilakukan dengan baik selama proses transit dan penurunan.
Monitoring Real-Time
Memanfaatkan teknologi canggih untuk melacak atau memonitori GPS untuk memantau posisi dan kondisi barang secara real-time. Hal ini akan membantu mengatasi masalah jika ada.
Peningkatan Keamanan Barang
Gunakan segel keamanan pada kontainer dan truk agar barang tetap tersimpan dengan aman dan mencegah pencurian.
Persiapan Dokumen yang Akurat
Pastikan semua dokumen pengiriman, dari faktur hingga izin ekspor/impor, harus disiapkan dengan benar.
Analisis dan Penanganan Risiko
Anda bisa melakukan analisis risiko sebelum proses pengiriman dilakukan untuk mengidentifikasi sebelum ada masalah terjadi. Setelah itu, lakukan penyusunan rencana darurat untuk mengatasi masalah yang tidak terduga.
Keamanan Pembayaran
Gunakan LoC atau Letter of Credit atau jenis pembayaran yang diterima dan aman di negara tujuan sebagai penanganan risiko keuangan.
Pilih Penyedia Jasa Logistik
Memilih jasa logistik dengan reputasi baik dan track record yang andal untuk penanganan pengangkutan barang adalah hal yang harus Anda lakukan dengan teliti.

Kesimpulan
Pengangkutan barang selalu memiliki risiko yang perlu diselesaikan dengan baik untuk memastikan kelancaran dan pengiriman barang yang aman. Dengan mengerti jenis-jenis risiko dan menerapkan strategi yang tepat, Anda dapat meminimalisir kerugian operasional.
Pilih mitra logistik yang andal agar membantu Anda mengelola risiko dalam pengangkutan barang dengan optimal untuk mendukung pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.
***
Pilih Surya Inti Primakarya untuk layanan pengiriman yang aman dan tepat waktu.
Pengiriman Anda akan ditangani oleh tenaga ekspor impor terpercaya, dan ahli kepabeanan yang berkompeten.
Hubungi Kami, segera.