logo-navbar

Mengenal Istilah Stuffing Container di Bidang Logistik

02 JAN 2024

 

Dunia logistik saat ini menjadi aktivitas yang terbilang cukup padat dan sibuk. Logistik adalah proses perencanaan, pelaksanaan, dan pengendalian aliran barang, informasi, dan jasa yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan. 

 

Peran dunia logistik adalah sangat penting dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan memastikan distribusi barang dan jasa yang efisien. Dalam dunia logistik, terdapat istilah yang merujuk pada proses penting dalam pemuatan barang. Istilah tersebut adalah stuffing container. 
 

Stuffing Container menjadi proses yang sangat penting untuk diperhatikan. Hal ini dikarenakan apabila proses stuffing gagal maka efeknya dapat menyebabkan kerugian finansial, keterlambatan pengiriman, dan masalah hukum.
 

Lalu apa itu stuffing container? Bagaimana Prosedur stuffing yang tepat? Berikut ini adalah pembahasan seputar stuffing container di bidang logistik yang perlu Anda pahami. Oleh karena itu, simak sampai tuntas ya!.


 

Apa Itu Stuffing Container?

 

Stuffing Container

 

istilah dalam dunia logistik yang merujuk kepada proses memuat atau memasukan barang atau kargo ke dalam sebuah kontainer kargo sebelum kontainer tersebut dikirim atau diangkut melalui jalur transportasi yang sesuai. 

 

Proses stuffing container juga dapat diartikan sebagai proses loading cargo. Meskipun terkesan sederhana, namun proses ini sebenarnya tidaklah semudah itu. Hal ini dikarenakan proses stuffing cargo dapat mempengaruhi optimasi muatan serta kapasitas kontainer yang tersedia.
 

Stuffing cargo harus dilakukan dengan sangat hati-hati dan teratur. Jika proses ini gagal dilakukan atau mengalami kekacauan, maka akan berimbas pada perusahaan dan menyebabkan kerugian finansial, keterlambatan pengiriman, dan masalah hukum.


 

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Stuffing Luar dan Stuffing Dalam di Dunia Logistik


 

Prosedur Proses Stuffing Container

 

Stuffing Container
 

Dalam proses stuffing container, terdapat prosedur yang harus dipahami dan dilaksanakan dengan baik oleh karyawan. Setiap prosedur harus dilakukan demi menunjang kelancaran proses stuffing dan dapat memaksimalkan muatan dalam suatu kontainer. Berikut ini adalah beberapa tahapan prosedur dalam proses stuffing container.


 

Tahap Persiapan

 

Stuffing Container
 

Pada tahap persiapan, petugas atau karyawan harus mempersiapkan barang atau kargo yang akan dimuat dan dikirim. Selain itu, dokumen penting yang berhubungan dengan barang harus sudah siap. Dokumen ini berisikan data barang yang akan dimuat dan digunakan sebagai acuan kontrol untuk proses stuffing.


 

Tahap Pelaksanaan

 

Stuffing Container
 

Jika proses persiapan sudah dilakukan dengan baik dan sudah memenuhi prosedur, maka tahap pelaksanaan dapat segera dilakukan. Terdapat beberapa hal penting yang harus dikerjakan dalam tahap pelaksanaan. Berikut ini adalah beberapa hal penting yang ada pada tahap pelaksanaan.


 

  • Penghitungan jumlah banyaknya muatan yang akan dimasukan ke dalam kontainer

  • Penyesuaian nomor muatan dengan yang ada di dalam daftar atau list.

  • Penulisan bagian shipping mark dipastikan sudah selesai

  • Jika ada pengiriman yang menggunakan sampel, maka sampel muatan tersebut harus dipastikan sudah dimuat.

  • Melakukan penutupan dan penyegelan pasca proses stuffing sudah selesai

 

Tahap Penyelesaian

 

Stuffing Container

 

Apabila prosedur persiapan dan pelaksanaan sudah selesai dan dilakukan dengan baik, maka pihak karyawan atau petugas dapat menyelesaikan proses stuffing. 
 

Tahap penyelesaian mengacu pada tugas terakhir petugas, yaitu memberikan dokumen kepada pihak sopir dan segera mengirim kargo. Pihak petugas juga harus mengirimkan invoice fax serta melaporkan bahwa proses stuffing sudah selesai dilakukan.


 

Tips Proses Stuffing Container
 

Proses "stuffing container" adalah tahap kritis dalam rantai pasokan internasional, dan membutuhkan perencanaan, persiapan, dan pelaksanaan yang teliti. Berikut adalah beberapa tips untuk memudahkan proses stuffing container.


 

  • Perencanaan yang baik

  • Memastikan kebersihan kontainer

  • Pintu kontainer yang dapat ditutup rapat

  • Kontainer dalam keadaan normal atau tidak cacat

  • Pemastian jumlah muatan yang sesuai dengan pesanan

  • Memastikan kesesuaian permintaan sebelum disegel

  • Memastikan kondisi barang dalam keadaan baik

  • Menginformasikan ke petugas selanjutnya apabila kontainer sudah dimuat penuh dengan baik.


 

Dokumen yang Harus Dipersiapkan

 

Stuffing Container

 

Adapun dokumen-dokumen yang harus dipersiapkan dengan baik untuk kelancaran proses stuffing container. Simak penjelasan berikut ini.


 

Tally Sheet

Dalam proses stuffing container, dokumen tally sheet dibutuhkan untuk mencatat jumlah barang yang dimuatkan ke dalam kontainer dan mencocokkannya dengan dokumen pengiriman. Tally sheet difungsikan untuk memastikan bahwa semua barang yang seharusnya dimuatkan ke dalam kontainer sudah benar-benar ada dan tidak ada kekurangan atau kelebihan jumlah.


 

Surat Jalan

Dokumen surat jalan dibutuhkan untuk mencatat dan mengatur pengiriman barang dari lokasi pengumpulan atau penyimpanan ke pelabuhan atau terminal kontainer, di mana barang-barang akan dimuatkan ke dalam kontainer sebelum dikirim. Surat ini juga difungsikan sebagai bukti rinci untuk barang yang sedang dikirim atau sudah diterima oleh pihak penerima.

 

Surat Perintah Muat

Surat perintah muat, adalah dokumen yang dikeluarkan oleh pihak pengirim atau penyedia layanan jasa pengiriman yang berisikan perintah untuk mengkoordinasikan proses pemuatan barang-barang ke dalam kontainer sebelum dikirim. Dokumen ini adalah bukti resmi yang ditujukan kepada pihak-pihak terkait dalam proses pengisian kontainer dengan detail-detail spesifik mengenai barang-barang yang akan dimuat.

 

 

Kesimpulan

 

Stuffing Container merupakan sebuah proses pemuatan barang yang harus dilakukan dengan mematuhi prosedur yang ada. Prosedur-prosedur tersebut harus dilakukan dengan baik untuk memaksimalkan keberhasilan pada proses stuffing container. 

 

Tak hanya itu, setiap dokumen-dokumen yang dibutuhkan pada proses stuffing harus disiapkan dengan baik agar tidak terjadi hambatan yang dapat menimbulkan kerugian finansial, keterlambatan pengiriman, dan masalah hukum.


 

***

Apabila Anda membutuhkan layanan jasa pencarian barang dan pengiriman barang untuk kebutuhan ekspor impor, SIP siap untuk membantu Anda.

 

Dengan dibantu oleh tangan-tangan ahli ekspor impor serta layanan ahli kepabeanan terpercaya, PT. Surya Inti Primakarya siap mengirim barang Anda secara aman, terpercaya, dan tepat waktu.

 

Butuh Informasi lebih lanjut? Segera Hubungi kami.

 


Your Message Has Been Sent..