Setiap kegiatan ekspedisi, pasti terdapat perhitungan yang menyangkut berat dari barang yang akan dikirim. Perhitungan ini akan dilakukan sebelum barang siap untuk diproses dan dikirim menuju lokasi yang sudah ditentukan. Perhitungan ini juga akan menentukan biaya pengiriman atau ongkos pada setiap barang.
Umumnya perusahaan logistik atau ekspedisi akan menggunakan dua cara perhitungan yaitu menghitung berat barang, dan berat volumetrik. Kedua perhitungan ini umum digunakan dan akan menjadi penentu jumlah biaya yang harus dikeluarkan pemilik barang untuk dilakukan proses pengiriman.
Artikel ini akan membahas seputar penjelasan dari volumetrik dan cara penghitungannya. Simak penjelasannya berikut ini
Pengertian Volumetrik
Volumetrik merupakan suatu metode perhitungan dengan menjadikan volume barang untuk dijadikan sebagai dasar pengukurannya. Perhitungan ini akan sangat berdampak pada penentuan biaya pengiriman. Semakin berat suatu barang, maka semakin tinggi biaya pengirimannya.
Perhitungan volumetrik merupakan proses penting. Hal ini dikarenakan perhitungan volumetrik dapat membantu perusahaan dalam menentukan biaya pengiriman pada setiap barang dengan adil.
Perhitungan volumetrik juga dapat membantu pemilik barang untuk membayar biaya yang sesuai dengan ruang yang digunakan untuk pengiriman barang mereka.
Baca Juga: Mengenal Tarif Impor, Tujuan dan Jenis-Jenisnya
Fungsi Perhitungan Volumetrik
Bukan tanpa alasan, perusahaan penyedia jasa pengiriman barang menggunakan perhitungan volumetrik karena jenis perhitungan ini memiliki fungsi tersendiri.
Seperti yang sudah disebutkan di poin sebelumnya, perhitungan volume metrik dapat membantu perusahaan untuk melakukan perhitungan dan menentukan biaya pengiriman yang adil.
Dengan melakukan perhitungan volumetrik, perusahaan dapat memastikan jumlah biaya yang mencerminkan penggunaan ruang pada suatu barang yang dikirimkan.
Perusahaan juga dapat mencegah terjadinya pemanfaatan ruang yang besar namun dengan berat yang ringan dan penentuan biaya yang tidak sepadan.
Perbedaan Perhitungan Volumetrik dengan Perhitungan Berat Aktual
Faktanya, terdapat dua metode penentuan berat pada suatu barang yaitu perhitungan volumetrik dan perhitungan berat aktual. Terdapat perbedaan antara perhitungan volumetrik dengan perhitungan berat aktual. Berikut penjelasannya.
Perhitungan Berat Volumetrik
Perhitungan berat volumetrik menggunakan volume barang sebagai dasar dari pengukuran berat serta penentuan ongkos kirim pada barang tersebut. Metode penghitungan ini mirip dengan cara menghitung volume sebuah balok.
Perhitungan Berat Aktual
Sedangkan perhitungan berat aktual hanya menggunakan massa dari benda yang akan dikirim. Dapat dikatakan, perhitungan ini berfokus pada berat fisik dari barang yang akan dikirimkan.
Penentuan biaya ongkos juga hanya ditentukan massa dari suatu barang, bukan berdasarkan berat dan volume. Selain itu, perhitungan berat aktual umumnya digunakan untuk barang dengan ukuran yang lebih kecil dan tidak membutuhkan ruang yang banyak di dalam kendaraan logistik.
Cara Menghitung Berat Volumetrik
Adapun cara untuk menghitung berat volumetrik. Perhitungan berat volumetrik sama halnya dengan mengukur balok tiga dimensi. Sehingga dapat dikatakan, perhitungan tersebut dapat dimulai dengan mengalikan panjang, lebar, dan tinggi pada suatu barang yang kemudian dibagi dengan faktor volumetrik.
Sebagai contoh apabila barang atau paket memiliki panjang 50 cm, lebar, 40 cm, dan tinggi 20 cm, maka perhitungannya dapat digambarkan sebagai berikut.
P x L x T / 5000
50 cm x 40 cm x 20 cm / 5000
40.000 / 5000 = 8 kg
Jadi dengan dimensi panjang, lebar, dan tinggi pada contoh diatas, total berat dari paket atau barang yang akan dikirimkan mencapai 8 kg. Berat ini akan menentukan jumlah biaya kirim yang akan dikenakan oleh pihak logistik kepada pihak pemilik barang.
Kesimpulan
Perhitungan volumetrik merupakan salah satu metode perhitungan yang umum dilakukan oleh pihak perusahaan logistik dalam menentukan biaya kirim pada suatu barang. Perhitungan ini difokuskan untuk barang yang memiliki dimensi besar.
Perhitungan ini dilakukan agar perusahaan dapat menentukan biaya kirim yang paling adil. Penting bagi pihak pemilik barang untuk mempertimbangkan berat dari barang yang akan dikirimkan karena semakin berat paket, akan semakin tinggi juga biaya yang dikenakan.
***
Butuh layanan jasa pengiriman barang untuk kebutuhan ekspor impor? Anda tidak perlu khawatir, SIP siap membantu.
Surya Inti Primakarya siap melayani dengan dibantu oleh tenaga ahli ekspor impor serta layanan ahli kepabeanan yang siap mengantarkan barang Anda dengan aman, terpercaya, dan tepat waktu.
Silakan Hubungi Kami untuk informasi lengkapnya.