Setiap kegiatan ekspor tentunya membutuhkan banyak hal untuk mendukung efisiensi pada operasionalnya. Bahkan untuk kegiatan ekspor ASEAN, logistik memainkan peranan penting dalam mendukung keamanan, keselamatan, dan keefisienan pada setiap proses pengiriman barang dari negara asal ke negara tujuan.
Namun, para pelaku eksportir juga perlu memilih pihak logistik yang tepat dan berkompeten dalam melayani kebutuhan pengiriman ekspor mereka di ASEAN. Lalu bagaimana caranya? Dalam ulasan kali ini kita akan membahas lebih dalam mengenai apa itu logistik ekspor dan cara yang tepat untuk memilihnya!
- Apa Itu Logistik Ekspor?
- Pentingnya Layanan Logistik Ekspor
- Macam-Macam Logistik Ekspor
- Layanan Logistik Transportasi
- Layanan Logistik Pergudangan
- Layanan Logistik Distribusi
- Layanan Pengiriman & Penerimaan
- Tips Pilih Logistik Ekspor ASEAN yang Tepat
- Sesuaikan Dengan Kebutuhan Logistik Bisnis Anda
- Memilih Pihak Penyedia Logistik Paling Kredibel
- Mengevaluasi Pihak Penyedia Logistik
- Penutup
Baca Juga: Mengenal Komoditas Barang Ekspor Terbesar Indonesia
Mari kita ulas bersama!
Apa Itu Logistik Ekspor?
Logistik ekspor merupakan suatu rangkaian layanan pengangkutan barang dari negara asal ke negara tujuan dengan maksud untuk dijual di pasar internasional. Logistik ekspor mencakup berbagai aspek. Diantaranya perencanaan, pelaksanaan, serta pengawasan pada setiap tahapan operasional.
Pentingnya Layanan Logistik Ekspor
Perlu dipahami, bahwa layanan logistik yang prima untuk kegiatan ekspor sangatlah penting. Hal ini sangat erat kaitannya dengan efisiensi pada kegiatan ekspor itu sendiri. Pengiriman barang yang efisien dan cepat tentunya juga mendukung daya saing produk ASEAN di kancah global.
Layanan logistik ekspor yang prima, juga dapat membantu para pelaku ekspor atau perusahaan untuk dapat mengoptimalkan rute pengiriman mereka, yang pada akhirnya hal ini juga dapat mengurangi waktu dan biaya pengiriman.
Kemudian, tentunya setiap negara yang menjadi anggota ASEAN memiliki regulasi bea cukai yang berbeda-beda. Oleh karena itu, layanan logistik sangat berperan untuk membantu perusahaan untuk dapat mematuhi setiap regulasi dan menghindari resiko penundaan bahkan denda yang dapat menyebabkan kerugian.
Macam-Macam Logistik Ekspor
Di dunia ekspor, ada beberapa macam logistik yang dapat dipilih. Namun perlu diingat bahwa macam-macam layanan logistik tersebut tidak semuanya selalu dimiliki oleh satu perusahaan penyedia logistik. Berikut ini adalah beberapa macam layanan logistik ekspor yang dapat dimanfaatkan untuk kegiatan pengiriman barang ke luar negeri.
Layanan Logistik Transportasi
Untuk kebutuhan pengangkutan barang yang diekspor, tentunya perusahaan membutuhkan layanan logistik transportasi. Jenis layanan transportasi mencakup 3 jalur. Diantaranya yakni udara, laut, dan darat. Alat transportasi yang digunakan dapat berupa pesawat terbang, kapal laut, dan truk.
Layanan logistik transportasi umumnya dipilih karena kebutuhan pengiriman yang bermuatan banyak. Untuk pengiriman muatan yang besar, para pelaku ekspor atau perusahaan dapat memilih layanan Full Truck Load atau FTL.
Lalu, untuk pengiriman dengan jumlah yang lebih kecil, para pelaku usaha dapat memilih layanan Less Truck Load atau LTL. dengan layanan Ini, Anda sebagai pengguna jasa logistik tidak perlu khawatir terkena biaya pengiriman yang besar, karena biaya tersebut dapat dibagi dengan pengguna lainnya.
Layanan Logistik Pergudangan
Selain layanan logistik transportasi, terdapat juga layanan logistik pergudangan yang dapat dimanfaatkan perusahaan. Layanan logistik pergudangan menjadi jawaban bagi mereka yang membutuhkan gudang penyimpanan sebelum suatu barang dikirimkan ke negara tujuan.
Layanan logistik pergudangan merupakan suatu pilihan para perusahaan untuk dapat menghasilkan suatu operasional logistik ekspor dengan penggunaan biaya yang lebih rendah dan waktu pengiriman yang lebih efisien.
Layanan Logistik Distribusi
Di dunia logistik, ada juga pihak penyedia yang menjadi pihak ketiga antara konsumen dengan produsen. Pihak penyedia layanan logistik distribusi akan menghubungkan keduanya dan membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan mereka. Mereka akan mengawasi setiap produk yang dikirim untuk dapat diterima konsumen dengan keadaan baik.
Layanan Pengiriman & Penerimaan
Layanan pengiriman & penerimaan merupakan layanan logistik yang bertanggung jawab pada alur proses pengiriman barang, mulai dari penanganan, pemrosesan, dan pemindahan dari satu lokasi ke lokasi lainnya.
Layanan logistik ini, juga bertanggung jawab pada pelacakan pengiriman, penerimaan barang yang masuk, hingga memastikan bahwa barang yang dikirim tiba pada waktu yang tepat.
Tips Pilih Logistik Ekspor ASEAN yang Tepat
Untuk mendukung kegiatan ekspor produk keluar negeri ASEAN, ada beberapa tips yang perlu Anda pahami dalam memilih pihak penyedia layanan logistik. Simak tips-tipsnya berikut ini!
Sesuaikan Dengan Kebutuhan Logistik Bisnis Anda
Seperti yang sudah disebutkan pada poin-poin sebelumnya, tidak semua jenis layanan logistik dapat dikelola oleh satu perusahaan logistik saja. Oleh karena itu, Anda harus menyesuaikan jenis kebutuhan logistik apa yang dibutuhkan oleh bisnis Anda.
Memilih Pihak Penyedia Logistik Paling Kredibel
Anda disarankan untuk memilih pihak penyedia logistik yang paling kredibel. Hal ini dapat dilihat dari reputasi mereka dalam menyediakan pelayanan yang andal dan berkualitas. Umumnya, mereka sudah kerap dipilih oleh perusahaan lain dalam membantu kebutuhan logistik.
Dengan memilih pihak penyedia logistik yang paling kredibel, Anda dapat menghindari resiko kerusakan, kehilangan, dan masalah lainnya yang mungkin terjadi selama proses pengiriman barang berlangsung.
Mengevaluasi Pihak Penyedia Logistik
Disarankan juga bagi Anda untuk mengevaluasi pihak penyedia logistik yang akan dipilih. Pastikan pihak penyedia logistik yang dipilih punya komitmen bisnis yang baik. Umumnya, pihak penyedia logistik yang berkualitas, memiliki SOP pelayanan dengan standar yang tinggi.
Penutup
Sudah paham apa itu logistik ekspor ASEAN serta bagaimana tips memilihnya? Semoga ulasan diatas dapat membantu ya!
Jangan lupa cek artikel lainnya juga ya!
***
Untuk kegiatan ekspor dan impor yang aman, Surya Inti Primakarya hadir untuk membantu memenuhi pengiriman barang keluar negeri yang berkualitas.
Barang Anda dengan ditangani oleh tenaga ahli ekspor impor serta ahli kepabeanan dari SIP yang berkompeten, dan siap mengantarkan barang Anda dengan aman, terpercaya, dan tepat waktu.
Segera hubungi kami.