logo-navbar

Percepat Pengiriman! Ini Keunggulan Expedited Shipping

29 SEP 2023

 

Dalam era globalisasi dan pasar e-commerce selalu berubah dan berkembang, pengiriman yang cepat dan efisien jadi salah satu hal penting. Tak hanya untuk menjaga kepuasan pelanggan, tapi juga untuk mendukung pertumbuhan bisnis. 

 

Salah satu layanan yang bisa jadi solusi jika ingin melakukan pengiriman lebih cepat dari reguler adalah Expedited Shipping. 

 

 

Baca Juga: Pentingnya Gudang Transit dalam Proses Pengiriman Barang

 

 

Apa itu Expedited Shipping, fungsi dan kelebihannya? Yuk simak penjelasan berikut ini! 

 

 

Mengenal Expedited Shipping

 

Expedited Shipping 

 

Expedited Shipping adalah jenis layanan pengiriman yang khusus dilakukan untuk mempercepat proses pengiriman barang dari penjual kepada pembeli. 

 

Proses pengiriman ini berbeda dari jenis standar atau regular shipping yang umumnya membutuhkan waktu lebih lama. Expedited Shipping menjadi pengiriman yang diprioritaskan dan mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk barang sampai ke tangan pelanggan.

 

Itu sebabnya, armada atau kendaraan yang digunakan untuk mengirim barang dipercepat dan tidak banyak memiliki titik perhentian. 

 

 

Fungsi Expedited Shipping

 

Expedited Shipping 

 

 

Mempercepat Waktu Pengiriman

 

Seperti fungsi utamanya, istilah ini digunakan untuk mempercepat waktu pengiriman. Dalam bisnis e-commerce, waktu jadi faktor kunci.

 

Dengan menggunakan layanan ini, penjual bisa melakukan aktivitas bisnis lebih cepat, seperti mengirimkan produk kepada pelanggan lebih cepat, yang akan meningkatkan kepuasan pelanggan dan memungkinkan mereka akan melakukan pemesanan kembali. 

 

 

Meningkatkan Daya Saing

 

Bisnis dengan Expedited Shipping kerap kali memiliki keunggulan kompetitif. Pelanggan akan lebih memilih atau membeli dari penjual yang menawarkan pengiriman lebih cepat daripada dengan waktu yang lebih lama. Hal ini dapat mendukung perkembangan bisnis lebih baik dan tetap bersaing secara kompetitif.

 

 

Pilihan Fleksibel

 

Istilah ini memberikan berbagai pilihan pengiriman, seperti pengiriman dalam sehari atau berhari-hari. Ini akan memberikan fleksibilitas kepada pelanggan untuk memilih sesuai dengan tingkat urgensi dan biaya yang dikeluarkan pembeli. 


 

Keunggulan Menggunakan Expedited Shipping

 

Expedited Shipping

 

 

Pengiriman yang Cepat

 

Kelebihan paling jelas dari Expedited Shipping adalah kemampuannya untuk mengirimkan barang dengan cepat. Ini sangat berguna untuk barang-barang yang diperlukan dengan segera, seperti makanan, hadiah ulang tahun atau produk-produk yang memerlukan penggunaan segera.

 

 

Peningkatan Bisnis dan Kepuasan Pelanggan

 

Pelanggan cenderung lebih puas saat mereka menerima pesanan atau barang yang mereka beli datang lebih cepat dan sesuai dengan yang diharapkan. Selain itu, pengiriman yang cepat dan andal, akan membuat pembeli cenderung kembali untuk berbelanja lagi.

 

 

Perbaikan Reputasi Bisnis

 

Bisnis yang terkenal dengan pengiriman yang cepat akan memiliki reputasi yang lebih baik di mata pelanggan. Ini dapat membantu membangun citra bisnis yang kuat dan meningkatkan kepercayaan pelanggan.

 

 

Pengiriman yang Aman

 

Layanan ini juga umumnya menyertakan asuransi tambahan untuk melindungi barang selama pengiriman. Ini memberikan ketenangan pikiran kepada penjual dan pelanggan.

 

 

Kemudahan Pelacakan

 

Dengan pelacakan real-time yang disediakan oleh layanan ini, pelanggan dan penjual dapat melacak posisi barang secara akurat dari gudang hingga ke alamat tujuan, sehingga tidak akan ada kekhawatiran tentang status pengiriman yang tidak jelas.

 

 

Kesimpulan

 

Expedited Shipping menjadi solusi yang sangat efektif untuk memenuhi permintaan pelanggan akan pengiriman yang cepat dan andal. 

 

Berbagai keunggulan dari layanan ini akan memberikan kemudahan dalam meningkatkan bisnis online Anda. Untuk bisnis e-commerce yang ingin mempertahankan pertumbuhan dan loyalitas pelanggan, Expedited Shipping adalah pilihan yang sangat berharga.

 

Anda butuh jasa pengiriman barang berpengalaman? Surya Inti Primakarya siap membantu proses pengiriman barang Anda dengan aman dan cepat sampai tujuan melalui jalur laut dan udara. 

 

Masih bingung? Info Hubungi kami.

 


Your Message Has Been Sent..