logo-navbar

Carriage and Insurance Paid to: Kenali Definisi & Fungsinya

21 OCT 2024

 

Untuk memperlancar kegiatan perdagangan dunia, Anda perlu memahami berbagai istilah ekspor dan impor, sebagai pengatur proses pembelian dan pengiriman. 

Carriage and Insurance Paid to atau CIP adalah salah satunya. Mari kita bahas selengkapnya dalam artikel ini. 

 

 

Apa Itu Carriage and Insurance Paid to (CIP)?

 

Carriage and Insurance Paid to

 

Pengangkutan dan asuransi yang dibayar adalah terjemahan carriage and insurance paid to, yang dimaksudkan sebagai istilah perdagangan global di mana penjual membayar biaya pengangkutan dan asuransi untuk mengirimkan barang dari negara asal hingga tujuan yang disepakati. 

CIP masuk dalam aturan yang diterapkan International Chamber of Commerce (ICC) dalam Incoterms. 

Istilah CIP digunakan mencakup biaya pengiriman, asuransi, dan pengangkutan. Penjual wajib mengasuransikan barang dalam perjalanan sesuai nilai kontrak yang disepakati. Jika pembeli menginginkan asuransi tambahan, mereka harus mengaturnya sendiri.

Penggunaan CIP ini juga meliputi pengangkutan multimoda atau memakai pengiriman barang lebih dari satu jenis armada pengangkutan, tergantung jarak dan lokasi. Setelah barang atau produk di tujuan, tanggung jawab dan biaya akan dipegang pembeli. 

 

Baca Juga: Cari Tahu Peran Penting dari Asuransi Pengiriman Barang

 

 

Bagaimana Proses Kerja CIP? 

 

 Carriage and Insurance Paid to

 

Pada kontrak dengan menerapkan CIP, penjual membayar biaya pengiriman produk ke tujuan akhir. Biaya pengangkutan dengan CIP mengacu pada biaya transportasi untuk setiap moda transportasi yang diterima, seperti jalur darat, perairan hingga udara, atau kombinasi metode pengangkutan.

Setelah penjual dan pembeli sepakat pada syarat dan ketentuan transaksi, pengurusan barang dan asuransi akan dilakukan. Penjual akan membawa barang dan membayar biayanya hingga lokasi tujuan, termasuk asuransi kargo mencegah masalah kerugian dan kehilangan barang. 

Penjual juga menyertakan berbagai dokumen yang dibutuhkan dalam proses pabean dan hal perizinan lainnya. 

Setelah barang sampai ke lokasi tujuan, kepemilikan dan tanggung jawab akan dialihkan pada pembeli, termasuk izin keluar barang dan biaya lanjutan. 

 

 

Tambahan Lain dengan CIP

 

Penjual hanya berkewajiban untuk membeli jumlah perlindungan asuransi minimum untuk mengangkut kiriman ke tujuan, jadi disarankan pembeli mempertimbangkan perlindungan tambahan yang untuk mencegah segala risiko dan kerugian besar. 

Jika pembeli kesulitan, mereka dapat meminta penjual memberikan perlindungan asuransi tambahan sesuai negosiasi, termasuk kesepakatan biaya tanggungan. 

 

 

Berapa Banyak Asuransi yang Dibutuhkan CIP?

 

Penjual harus mengambil 110% dari nilai kontrak di asuransi. Jika pembeli ingin mendapatkan asuransi lebih banyak, mengatur dan membayarnya adalah tanggung jawab mereka.

 

 

Jenis Transportasi yang Memenuhi Syarat CIP?

 

 Carriage and Insurance Paid to

 

Segala bentuk transportasi yang diakui dapat digunakan, termasuk truk, kereta api, kapal laut, pesawat angkutan barang, dan kombinasi metode-metode tersebut. 

 

Kelebihan dan Kekurangan CIP

 

a. Kelebihan 

- Dalam CIP, pembeli memiliki beban yang lebih ringan karena logistik dan pembiayaan diatur oleh penjual. 

- Penjual menyediakan asuransi sebagai perlindungan barang rusak atau hilang selama pengiriman. 

- Pembeli dapat lebih fokus pada bisnisnya karena penjual akan mengurus dokumen dan membantu proses pabean ekspor di negara asal barang. 

 

b. Kekurangan 

- Asuransi barang dalam CIP tidak termasuk dalam biaya pengiriman. Ini menjadi biaya tambahan dan diterapkan sesuai ketentuan pembeli dan penjual. 

- Pengiriman multimoda dapat mengakibatkan kompleksitas pada risiko dan proses berjalannya logistik.

- Istilah CIP tidak bisa diterapkan untuk semua jenis barang kiriman.

 

 

Penutup 

 

Carriage and Insurance Paid to dapat menjadi pilihan pengiriman barang yang memudahkan berbagai pihak terkait, yang pada akhirnya akan membantu perkembangan bisnis perdagangan global Anda. 

***

Butuh layanan jasa pengiriman barang atau paket ke luar negeri? SIP siap membantu. PT Surya Inti Primakarya memiliki tenaga ahli ekspor impor serta ahli kepabeanan berkompeten yang siap melayani Anda untuk pengiriman barang secara aman, terpercaya, dan tepat waktu.

Segera hubungi kami untuk info lebih lengkapnya!

 


Your Message Has Been Sent..